Inilah Tugas Tim Penyediaan Akomodasi Bagian Tamtir

Hasyim
By Hasyim March 19, 2018 15:30

Inilah Tugas Tim Penyediaan Akomodasi Bagian Tamtir

Makkah (KUHI) – Hari ke-34 Dalam penyediaan akomodasi untuk jemaah Haji 1439H/2018M, Harus memenuhi standar legalitasi, kualitas, kenyamanan, kesehatan, kemudahan akses, kelengkapan sarana dan prasarana serta jaminan keamanan.

Tim Penyediaan akomodasi haji 2018 dalam hal ini Koordinator tamtir dan tenaga pendukungnya berkerja extra untuk mengejar target dalam melakukan pengukuran luasan kamar untuk memastikan kenyamanan penempatan Jemaah haji, Karena gedung atau hotel yang akan ditempati oleh jemaah haji Indonesia minimum berkapasitas minimal satu kloter dan maksimal bisa mencapai diatas 10 ribu kapasitas.

 Tamtir dan Taksir (pengukuran luasan kamar) merupakan bagian dari rangkaian proses penyediaan akomodasi jemaah haji Indonesia. Tamtir adalah proses pengukuran kamar jemaah yang akan di tempati dengan penentuan ukuran luas (panjang x lebar), dalam pedoman penyediaa akomodasi jemaah haji. Tujuan tamtir dilakukan tidak lain untuk menjamin kenyamanan jemaah haji ketika mendapati kamarnya dan barang bawaannya, Di tiap-tiap akomodasi (hotel), ukuran luas yang di berikan untuk setiap jemaah haji adalah minimal 4 m²” uajr Asmuni tim pendukung dalam penjelasannya kepada media KUHI.

Dalam penepatannya, kapasitas jumlah perkemar bervariasi, ada yang berisi 2, 3, 4, 5, dan 6 orang. namun demikian batas maksimal penempatan jemaah adalah 4orang, jika ada kamar yang luasnya lebih, tetap berisi 6 orang jemaah.

Salah satu Kendala yang dialami  saat melakukan tamtir, Adanya sebagian kamar yang dihuni oleh Jemaah umroh, Sehingga tim penyediaan bagian tamtir terpaksa kembali lagi untuk mendapatkan hasil tamtir yang lebih akurat, kendala lainnya adanya bentuk kamar yang tidak beraturan sehingga kesulitan dalam menata tempat tidur, Serta furniture desain kamar yang memakan luas ruang kamar.

Dengan demikian, target 4 akomodasi  dalam satu hari terkadang meleset menjadi hanya 3 atau 2 akomodasi. Namun demikian tamtir untuk akomodasi baru tetap harus dilakukan karena merupakan bagian dari SOP proses penyediaan dan bagian dari upaya untuk memberi kepastian kenyamanan jemaah haji Indonesia.

Para jamaah dijanjikan mendapatkan akomodasi dengan kondisi baik, memiliki akses yang mudah untuk rute transportasi bis sholawat  dan distribusi catering dan dikonsentrasikan di 6 wilayah atau sekitarnya di Makkah (hsm/kuh).

 

Hasyim
By Hasyim March 19, 2018 15:30
Write a comment

No Comments

No Comments Yet!

Let me tell You a sad story ! There are no comments yet, but You can be first one to comment this article.

Write a comment
View comments

Write a comment

<

Recent Comments

  • Rapi Ramlan

    Rapi Ramlan

    Alhamdulillah muassasa haji beserta kedubes kita solid terus bisa melayani tamu allaah swt dengan baik penuh dedikasi

    View Article
  • Arbain S

    Arbain S

    Kapan pengumumannya Pak ...

    View Article
  • Andy Tamer

    Andy Tamer

    Smg kita bisa lebih memaximalkan kinerja petugas transportasi untuk melayani duyuf al rahman d th 2018 ini amien,...

    View Article