Malam Pengantar Tugas Dan Ramah Tamah Di KUH

Hasyim
By Hasyim February 27, 2018 16:03

Malam Pengantar Tugas Dan Ramah Tamah Di KUH

Jeddah (KUHI) – Malam Pengantar Tugas di Kantor Urusan Haji Jeddah untuk melepas kepulangan Akhmad Jauhari Chairi selaku Staf Teknis Haji III dan Staf Teknis Haji IV Handi Adji, tercatat telah 4 tahun bergabung dengan KUH Jeddah. Mereka dipercaya mengemban tugas negara sebagai Staf Teknis Haji di Perwakilan RI yang terletak di wilayah Distrik Al Andalus, Jalan Turki Ibn Abdul Aziz, Jeddah Arab Saudi (25/02).

Dalam acara tersebut dihadiri oleh ketua Muassasah Asia Tenggara (Asteng), Mutawwif Muhammad Amin Indragiri berserta delegasinya, sebagai tamu kehormatan KUH keterkaitan kerja dengan Teknis Staf Haji dalam pra operasional haji maupun pasca.

“Saya tidak ingin cakap kata-kata perpisahan buat bapak Ahmad Jauhari dan bapak Handi, karena saya masih mengharapkan bapak untuk bisa berkunjung kembali ke Arab Saudi, kalau perlu apa-apa dari Arab Saudi jangan malu-malu anggap saya sebagai saudara bapak disini,” ucap Amin saat memberikan sambutan di podium panggung aula kantor urusan haji Jeddah.

Setiap pekerjaan dimulai lalu di akhiri dengan perpisahan yang mengharukan, acara dihadiri oleh para rekan kerja berserta istri dan anak. Tentunya STH III dan VI memiliki cerita menyenangkan saat berkerja dengan para rekan kerja di kantor yang sangatlah mengembirakan serta kekeluargaan yang begitu erat.

Di dalam sambutan STH III dan VI “ Mungkin hari ini pertemuan terakhir kita untuk bisa berkumpul bersama. Namun ketahuilah, hari ini adalah awal dari kebahagiaan kita yang baru serta untuk menjadi lebih baik lagi, dan banyak kenangan tak terlupakan kebersamaan kita serta mohon maaf kadang kami memerlukan tenaga rekan-rekan saat waktu istirahat tanpa rasa mengeluh untuk keperluan tugas atau pekerjaan yang mendadak” ujar beliau sambil menyebutkan nama satu persatu rekan kerja KUH.

Pada kesempatan yang sama, Staf Teknis Haji I Ahmad Dumyathi Bashori menyampaikan ucapan terima kasih atas apresiasi capaian kerja yang telah dilaksanakan oleh STH III dan VI, “Saya ingin menyampaikan terima kasih atas kerja keras dan dedikasi luar biasa dalam menjalankan tugas melayani Jemaah haji selama berkerja di Kantor Urusan Haji, dan tentunya setelah menyelesaikan amant tugas disini maka pekerjaan lain akan datang Indonesia dan semoga mendapatkan jabatan yang baik serta bisa selalu mengabdikan diri untuk Tamu Allah,” pungkasnya.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan cendera mata dari Ahmad Dumyathi Bashori, Staf Teknis Haji I kepada dua STH yang akan pulang ke Tanah Air, pembacaan doa, acara hiburan dan maaf-maafan. (hsm/kuh)

Hasyim
By Hasyim February 27, 2018 16:03
Write a comment

No Comments

No Comments Yet!

Let me tell You a sad story ! There are no comments yet, but You can be first one to comment this article.

Write a comment
View comments

Write a comment

<

Recent Comments

  • Rapi Ramlan

    Rapi Ramlan

    Alhamdulillah muassasa haji beserta kedubes kita solid terus bisa melayani tamu allaah swt dengan baik penuh dedikasi

    View Article
  • Arbain S

    Arbain S

    Kapan pengumumannya Pak ...

    View Article
  • Andy Tamer

    Andy Tamer

    Smg kita bisa lebih memaximalkan kinerja petugas transportasi untuk melayani duyuf al rahman d th 2018 ini amien,...

    View Article