Seorang Jemaah Umrah nyaris batal Terbang

webmaster tuh
By webmaster tuh January 31, 2017 23:56

Seorang Jemaah Umrah nyaris batal Terbang

Jeddah, 31 Januari 2017: Seorang jemaah umrah terpaksa batal pulang ke Indonesia karena kehilangan paspornya. KJRI Jeddah mendapatkan laporan tersebut tadi pagi (31/1). Laporan yang masuk itu langsung ditindaklanjuti oleh Staf Teknis Haji KJRI Jeddah.

“Mas, tolong hubungi jemaah tersebut”, kata Achmad Jauhari Staf Teknis Haji 3 kepada stafnya, Kurniawan. Kurniawan pun langsung menghubungi jemaah umroh tersebut melalui telepon dan WhatsApp.

“Betul pak, saya sudah cari paspor saya di tas, saku baju, saku celana, toilet dan tempat lainnya, namun tidak ketemu, saya juga sudah menanyakan ke istri, dan orang tua saya yang ikut umrah bersama saya, tapi mereka juga tidak melihat paspor saya”, terang SB kepada Kurniawan.

SB (53 tahun) beserta keluarga dan rombongan nya dijadwalkan pulang tadi pagi (31/01), namun setelah melalui proses Imigrasi dan masuk ke ruang tunggu, SG kaget karena paspor nya tidak ada. Ia pun melaporkan kejadian itu ke Polisi, namun paspor tetap tidak ditemukan.

“Saya bersama polisi sudah mencari kemana-mana, namun tak ketemu”, jelas SB. Bahkan SB sudah menanyakan paspornya ke rombongan yang menyertainya namun tetap tidak membuahkan hasil hingga pesawat yang direncanakan mengangkutnya terbang meninggalkan SB sendirian.

Setelah melaporkan kejadian ke Staf Teknis Haji 3, Staf Teknis Haji 3 langsung mengkoordinasikan kasus itu ke Pelaksana Fungsi Konsuler Fadhly Ahmad Bachmid hingga diutuslah staf protokol KJRI Jeddah Hasan al Attas untuk menyelesaikan kasus tersebut.

Setelah melakukan berbagai usaha sembari menyiapkan pembuatan Surat Perjalanan Laksana Paspor (SPLP) untuk SB, Hasan tetap menelusuri paspor yang hilang di Airport Internasional King Abdul Aziz Jeddah.

Usaha Hasan tidak sia-sia, akhirnya dia berhasil menemukan paspor di kawasan Xray bandara. Lalu ia dan staf KJRI lainnya termasuk Achmad Jauhari serta Fajar sebagai penanggungjawab travel yang memberangkatkan dengan cepat segera memproses kepulangan SB.

Akhirnya berkat izin Allah usaha dan kerja kompak anak buah Mohamad Hery Saripudin selaku Konsul Jenderal RI Jeddah, SB dapat pulang ke tanah air dengan menggunakan pesawat Emirat pukul 20.20 tadi.

“Betul, Alhamdulillah SB sudah bisa terbang menggunakan pesawat Emirat”, tegas Hasan melalui WA nya.

Setibanya didalam pesawat, SB sempat mengirim sms ucapan terima kasih kepada KJRI Jeddah yang telah mengurus dirinya hingga bisa pulang kembali ke Indonesia menyusul istri dan keluarga nya yang telah terbang lebih dahulu tadi pagi.

“Bapak-bapak yang di KJRI, semoga pertolongan bpk diberi pahala oleh Allah SWT berlipat ganda, seumur hidup sy tdk melupakan pertolongan bpk. Tks”, pungkas SB melalui WA nya.

webmaster tuh
By webmaster tuh January 31, 2017 23:56
Write a comment

1 Comment

  1. fajar February 1, 23:18

    alhamdulilah

    Reply to this comment
View comments

Write a comment

<

Recent Comments

  • Rapi Ramlan

    Rapi Ramlan

    Alhamdulillah muassasa haji beserta kedubes kita solid terus bisa melayani tamu allaah swt dengan baik penuh dedikasi

    View Article
  • Arbain S

    Arbain S

    Kapan pengumumannya Pak ...

    View Article
  • Andy Tamer

    Andy Tamer

    Smg kita bisa lebih memaximalkan kinerja petugas transportasi untuk melayani duyuf al rahman d th 2018 ini amien,...

    View Article