Pendaftaran Tenaga Musim (temus) Haji Tahun 1437 Telah dibuka
Related Articles
Jeddah (KUHI) — Kantor Teknis Urusan Haji KJRI Jeddah membuka pendaftaran calon Tenaga Musim Haji (Temus Haji) Tahun 1437H/2016M. Pendaftaran dibuka dengan persyaratan yang dapat dilihat dilaman Klik Syarat Daftar Temus Haji. Berbeda dengan tahun sebelumnya, yaitu dengan meng upload seluruh berkas dan syarat syarat pendaftaran dalam bentuk format JPEG, dan pendaftaran Temus Haji tahun ini dibuka melalui online Klik Daftar Online Temus Haji.
Pendaftaran online ini dibangun untuk mempermudah dan bentuk transparansi informasi Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah bagi masyarakat yang memenuhi persyaratan untuk menjadi calon Temus Haji tahun ini.
Pendaftaran Online akan dibuka tanggal 24 april s.d. 5 Mei 2016 adapun test tertulis akan di laksanakan pada tanggal 8 Mei 2016 dan test keterampilan/praktek bagi pelamar pengemudi , secretariat, teknisi, mekanik dan kebersihan dilaksanakan tanggal 09 mei s.d. 10 Mei 2016 untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi kantor urusan haji Jeddah yang beralamat di Jalan Turki bin Abdul Aziz No. 200 Al Andalus District/1 telp 012-6692118. Atau bisa mengunjungi website https://ppiharabsaudi.com atau https://kantorurusanhaji.com (Slamet/KUH)
informasi penerimman nya kapan
Mau daftar
Silahkan Pak, bisa langsung akses ke https://ppiharabsaudi.com .
Apabila sudah punya akun (karena sudah ikut temus sebelumnya) bisa login kembali dan daftar. jika lupa password, bisa di recover menggunakan email yang didaftarkan
mau tanya pak .. nomor iqomah itu nomor apa pak
trimaksiih
Mari silahkan akses url ini -> https://ppiharabsaudi.com
apakah ini terbuka bagi pendaftar dari yg domisili indonesia?
yg domisili di indonesia. bisa daftar?
tidak bisa daftar kalau tidak memiliki iqomah …